Email : [email protected] - Alamat : Jl. Cempaka Putih Tengah, Cempaka Putih, DKI Jakarta - No Tlp : (021) 42802202

Mahasiswa FAI UMJ Raih Prestasi di Ajang Duta Prestasi Indonesia 2024

Mahasiswa Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Jakarta (FAI UMJ) meraih prestasi pada ajang Duta Prestasi Indonesia 2024. Kegiatan yang berlangsung selama tiga hari dari 8 sampai 10 Desember 2024 diselenggarakan oleh PT Lomba Kreasi Media, di Malaysia dan Singapura.

kegiatan ini memiliki legalitas dari Kementrian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia (Kemenkumham RI) dan peserta yang hadir berasal dari seluruh Indonesia.

Baca juga: Mahasiswa FAI UMJ Juarai Lomba Video Media Sosial

Mahasiswa tersebut adalah Puja Hartuti dari Prodi Komunikasi dan Penyiaran Islam FAI UMJ. Ia meraih Duta Prestasi kategori kepemimpinan periode 2024-2025.

Untuk mencapai prestasi tersebut, Puja melalui beberapa tahapan lomba yaitu pendaftaran, tes wawancara, dan assesment test. Kemudian akan terpilih 100 finalis untuk berkompetisi di jenjang final di Malaysia dang Singapura.

Puja mengatakan sangat bangga bisa mewujudkan salah satu harapannya yaitu mewakili UMJ ke jenjang Nasional. Ia merasa senang bisa memperluas relasi, menambah pengelaman dan ilmu baru.

Selanjutnya >>>

Scroll to Top