Rektor Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ)Prof. Dr. Ma’mun Murod, M.Si., didampingi oleh Kepala Unit Pelayanan Teknis (UPT) Promosi dan PMB Angga Mudjianto, S.E., melakukan kunjungan ke SMK Negeri 41 Jakarta dalam rangka penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) kerjasama, Kamis (12/10/23).
Baca juga : UMJ Teken MoU dengan SMA Islam Al-Syukro Universal
Adapun bentuk kerjasama yang dilakukan antara UMJ dan SMK Negeri 41 Jakarta ini melingkupi beasiswa, pendidikan, pengajaran, dan promosi. Kerjasama dilakukan dalam upaya mengimplementasikan Tri Dharma Perguruan Tinggi dengan tujuan peningkatan kualitas sumber daya dan kelembagaan.