Mahasiswa Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) melakukan Penyuluhan Gizi Balita dan Cek Kesehatan Masyarakat (Pelita Cemara) pada masyarakat Ciputat, Senin (07/08/2023). Kegiatan bertema Meningkatkan Kesehatan Masyarakat Guna Terciptanya Keluarga Sehat tersebut merupakan program kolaborasi mahasiswa yang tergabung dalam ERDAMS (Emergency Response in Disaster And Medical Service) dan SEMESTA (Seruan Mahasiswa Peduli Kesehatan).
Baca Juga : ERDAMS FKM UMJ Gelar Pelatihan Basic Life Support
Sebanyak 50 orang yang didominasi oleh kaum perempuan mengikuti rangkaian penyuluhan dengan antusias. Masyarakat Sawah Lama, Ciputat RT 04 RW 07 ini mendapatkan penyuluhan kesehatan, dan mendapatkan fasilitas cek Indeks Masa Tubuh (IMT) balita, cek kesehatan umum, dan konsultasi masalah kesehatan secara gratis.